6 Tips Main Free Fire

Bonus Diamonds Free Fire Khusus Pelanggan Tri yang Top Up di UPOINT.ID!

Free Fire saat ini masih menjadi game pavorit yang dinikmati oleh banyakan kalangan, mulai dari muda, tua maupun laki-laki dan perempuan. Free Fire merupakan game yang membutuhkan strategi tim, kecepatan dan ketepatan.

Banyaknya fitur dan senjata yang dapat digunakan membuau game FF tidak monoton, selain itu pada senjata FF pun punya banyak skin.

Jika anda ingin bermain Free Fire, maka sebaiknya mengetahui terlebih dahulu tips bermain Free Fire sebagai berikut:

  1. Kenali dan Pelajari Kemampuan karakter

Memang bukanlah hal yang mudah untuk memilih karakter di game Free Fire, terutama  bagi para pemain pemula.

Memilih karakter yang tidak tepat akan membuat permainan anda sepanjang babak tidak berjalan dengan mulus. Oleh karena itu, pilihlah karakter yang sesuai dengan misi yang sedang dijalankan.

Dalam memilih karakter, sebaiknya anda pilih karakter yang pernah digunakan sebelumnya, sehinga anda bisa lebih paham dan pandai memainkannya.

Mengenal kemampuan setiap hero memang sangatlah penting untuk dilakukan. Selain itu, anda juga harus mempelajari cara mengontrol dan menggunakan kemampuan tersebut dengan baik.

Dengan mengetahui kemampuan karakter di awal, tentunya hal ini akan mempermudah anda untuk menyesuaikan diri dalam permainan Free Fire.

Sebagai rekomendasi, berikut beberapa karakter yang bisa anda mainkan:

  1. Notora

Notora punya skill yang dinamai Race’s Blessing, dimana ia mampu memberikan heal ketika ia dan rekannya berada dalam satu aera yang sama. Area tersebut pastinya di dalam sebuah kendaraan. Jadi skill ini hanya akan aktif jika Notora sedang berada di dalam kendaraan.

Efek skill Race’s Blessing akan berbeda setiap levelnya. Namun, pemain masih bisa meningkatkan HP karakter setiap saat, dengan catatan selama masih berada di dalam kendaraan.

Karena kemampuan Notora hanya berguna di dalam kendaraan tentunya pemain membutuhkan skill combo saat bermain di mode squad. Dengan adanya combo skill tentunya akan memudahkan pemain untuk memenangkan pertempuran.

  1. Thiva

Thiva merupakan karakte Free Fire yang dirilis oleh Garena pada tahun 2021. Karakter yang satu ini terinspirasi oleh Like Mike, seorang DJ terkenal yang berkolaborasi dengan pengembang untuk merayakan ulang tahun ke-4 game tersebut.

Adapun yang menjadi kelebihan Thiva adalah skill pasifnya yang bisa membantu dengan cepat menyelamatkan rekan tim setelah dirobohkan. Jika berhasil dihidupkan kembali, pengguna juga bisa mendapatkan HP.

Kemampuannya yang dimilikinya ini sangat membantu para gamer yang bermain sebagai support untuk tim.

  1. Simpan Semua Amunisi

Perlu diketahui bahwa masing-masing senjata menggunakan amunisi yang berbeda-beda, oleh karena itu jika anda menemukan amunisi untuk senjata yang tidak anda miliki, maka sebaiknya anda simpan saja karena suatu saat anda akan membutuhkannya ketika menemukan senjata yang sesuai dengan amunisi yang anda simpan.

Memang semua ini terserah anda, apakah anda akan akan menyimpannya atau tidak, namun lebih disimpan saja.

  1. Manfaatkan Benteng dan Penutup

Saat berada di medan perang, sangat penting untuk memanfaatkan benda-benda seperti benteng, pohon, atau dinding sebagai tempat berlindung.

Dengan menggunakan benteng atau penutup sebagai perlindungan, anda dapat mengurangi risiko terkena tembakan musuh dan memberikan diri waktu yang lebih baik untuk mempersiapkan serangan balik.

  1. Tingkatkan Skill dan Pengetahuan

Untuk menjadi pemain Free Free yang handal, anda harus berkomitmen untuk terus meningkatkan keterampilan bermain dan pengetahuan tentang permainan. Anda bisa tonton tutorial, baca artikel atau tips, dan pelajari trik-trik dari pemain yang lebih berpengalaman.